Cari Berita berita lama

Tempointeraktif.com - Rumah Perwira Menengah Polri di Pondok Indah Dibobol Maling

Jumat, 14 Oktober 2005.


Rumah Perwira Menengah Polri di Pondok Indah Dibobol Maling
Jum'at, 14 Oktober 2005 | 17:52 WIB
TEMPO Interaktif, Jakarta: Rumah Ajun Komisaris Besar Polisi Wibowo, perwira menengah Mabes Polri, di Jalan Pinang Swasa IV, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (13/10) sore dibobol maling.

Menurut Kepala Satuan Serse Polres Jakarta Selatan Komisaris Suyudi A. Seto, maling membawa sebuah brankas berisi satu senjata api jenis revolver kaliber 38, 12 butir peluru, dan sejumlah perhiasan.

"Selain itu, maling menggambil uang tunai Rp 5 juta dan US$ 1,200, dan beberapa dokumen penting," kata Suyudi ketika ditemui di ruangannya, Jumat (14/10).

Ia mengatakan, maling masuk dengan membongkar gembok pagar depan dan mencongkel pintu utama rumah. Maling diperkirakan beraksi antara pukul 14.00 dan 16.00 WIB, saat pemilik rumah sedang berdinas. "Pembantu rumah juga tidak ada di tempat kejadian," ujar Suyudi.

Ia juga mengatakan berdasarkan keterangan dari beberapa saksi, pelaku diperkirakan berjumlah empat orang dan menggunakan mobil. Namun Suyudi tidak mau mengungkapkan identitas para saksi tersebut.

Sehari-hari, rumah tersebut hanya ditempati oleh Wibowo dan pembantunya. Berdasarkan pengamatan Tempo, daerah di sekitar rumah Wibowo pada siang hari memang tampak sepi.

Rumah milik perwira menengah di kawasan elite itu tampak megah, terdiri dari dua lantai. Pada Jumat siang, rumah itu tampak dipasangi dengan police line. Yudha Setiawan

No comments:

Post a Comment