Cari Berita berita lama

detikcom - Peringati Hari Antinarkoba, Polri Diberi Bola

Senin, 26 Juni 2006.
Peringati Hari Antinarkoba, Polri Diberi Bola
Chazizah Gusnita - detikcom
Jakarta -
Demam Piala Dunia rupanya juga mempengaruhi peringatan Hari Antinarkoba. Polri pun mendapat cinderamata bola dari massa berkaos oranye.

Sekitar 100 orang dari Gerakan Nasional Peduli Antinarkoba dan Tawuran (Gapenta) demo di Mabes Polri memperingari hari antinarkoba internasional.

Aksi digelar di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (26/6/2006).

Massa yang mengenakan kaos warna timnas Belanda itu memberikan cinderamata berupa bola warna biru dan putih bertuliskan "Wujudkan Kedamaian", stiker dan buku pedoman Gapenta yang dibungkus plastik.

Cinderamata itu diserahkan kepada perwakilan 15 personel polisi yang menjaga jalannya aksi tersebut.

"Kami meminta Mabes Polri menindak dan menghukum oknum yang terlibat dan menyalahgunakan wewenang kasus narkoba," kata Yudan Simarmata dari Gapenta.

Massa juga membentangkan spanduk bertuliskan "Bongkar transfer Rp 1,9 miliar dari bandar narkoba Hengky Gunawan ke rekenening Wefan alias Afandi di Surabaya".

Aksi hanya berlangsung sejak 10.30 WIB hingga 10.45 WIB akhirnya dilanjutkan ke DPR dan Depkum HAM. Massa menumpang 10 bus metromini.

(
aan
)

No comments:

Post a Comment