Cari Berita berita lama

Empat Prajurit TNI Tewas Ditembak Teman Sendiri

Selasa, 24 Agustus 2004.
Empat Prajurit TNI Tewas Ditembak Teman SendiriBanda Aceh, 24 Agustus 2004 17:46Empat prajurit TNI tewas dan seorang mengalami luka berat dan dalam keadaan kritis, akibat berondongan tembakan rekannya sendiri yang diduga stres, di asrama TNI Neusu Jaya, Kota Banda Aceh, Selasa, sekitar pukul 07.30 WIB.

Informasi yang diperoleh Antara di Banda Aceh menyebutkan, keempat anggota TNI yang mengalami nasib naas itu masing-masing Lettu Dedy, Sertu Pandiangan, Serka Bambang, dan Praka Suyatno. Sedangkan Praka Wawan dalam keadaan kritis.

Pelaku penembakan, Lettu Sumorangkir, telah diamankan aparat POM Kodam Iskandar Muda Banda Aceh. Informasi itu menyebutkan bahwa kelima korban dan pelaku merupakan prajurit yang bertugas pada Satgas bantuan Administasi (Banmin) operasi pemulihan keamanan (opslihkam) TNI di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD).

Disebutkan pula, pelaku penembakan dan kelima korban adalah prajurit Mabes TNI yang di BKO (bawah kendali operasi)-kan di Opslihkam TNI dan telah bertugas selama sekitar tujuh bulan di NAD.

Sebelum kejadian itu, atau sekitar pukul 05.00 WIB, pelaku sempat melepaskan tembakan ke arah pintu kamar.

Sumber militer menyebutkan bahwa ketika peristiwa itu berlangsung, puluhan prajurit TNI sedang melakukan senam kebugaran di lapangan Neusu, yang berjarak beberapa puluh meter dari lokasi kejadian.

Selanjutnya, puluhan prajurit terkejut dan petugas POM langsung mengepung lokasi rumah tempat kejadian itu, serta menangkap oknum perwira yang melakukan penembakan sesama rekannya.

Keempat korban yang meninggal dunia akibat tembakan rekannya itu telah dievakuasi ke Jakarta. [Tma, Ant]

No comments:

Post a Comment