Sabtu, 29 April 2006.
Suasana di Wonosobo Masih Mencekam
Laporan Wartawan Kompas Hindarjoen Nts dan Aufrida Wismi W
Wonosobo, Kompas
Kirim Teman | Print Artikel
Laporan terakhir dari Wonosobo, Jawa Tengah menyebutkan, suasana masih mencekam menjelang aparat kepolisian memasuki rumah yang diduga masih terdapat bom. Jalan menuju rumah Ny Murni yang dikontrak kelompok teroris ini diblokir sehingga tidak ada yang bisa mendekati lokasi.
Menurut keterangan masyarakat, penghuni rumah kontrakan itu berganti-ganti. Sdedang yang terdaftar sebagai pengontrak dua orang, dengan mobilitas tinggi. Pada saat dilakukan penggerebekan, setelah terjadi tempak menembak, disusul denan lima ledakan keras, yang mengakibatkan atap rumah kontrakan itu dan rumah di kiri kanannya jebol.
Suasana masih mencekam di sekitar rumah Ny Murni itu, karena polisi akan meledakkan bom yang ditemukan di rumah itu.
Budi Murdoyo (28) penduduk Mendolo, sekitar 100 meter dari lokasi, 5.15 membenarkan terjadi ledakan setelah baku tembak dengan polisi. Menurut Budi, di rumah tersebut ada tiga orang yang tidak bisa berbahasa Jawa, sedang bahasa Indonesia mereka berdialek Jawa Timur, dan bisa berbahasa Sunda.
Sehari-hari mereka bejualan jagung bakar yang bahan bakunya dibeli dari Budi. Sebelumnyua, mereka berjualan baju bekas di rumah kontrakan itu.
No comments:
Post a Comment